FYP Bukan Syarat Diundang Iklan Reel Facebook, Ini Syaratnya agar diundang Iklan Reel
Dari semua jenis monetisasi yang ditawarkan meta, iklan reel merupakan yang paling di tunggu-tunggu oleh para kreator facebook. Lalu apa saja yang mendasari meta mengundang kreator untuk mengakses fitur monetisasi iklan reel tersebut?
Banyak orang berbondong-bondong mengejar fyp, viral ataupun mengejar jam tayang dan jangkauan reel nya demi untuk bisa di undang oleh meta sebagai partner penayangan iklan reels.
FYP Bukan Syarat Diundang Iklan Reel Facebook, Ini Syaratnya agar diundang Iklan Reel facebook
Lalu apa saja yang menjadi dasar pertimbangan meta dalam menentukan kelayakan kreator mendapatkan undangan fitur monetisasi iklan reels
1. Mendapatkan FYP akan di undang meta untuk mengakses fitur iklan in reel
Sejatinya reels yang fyp atau viral merupakan salah satu alasan yang masuk akal untuk di prioritaskan mendapatkan undangan iklan reels. Namun kembali lagi bahwa syarat utama untuk memiliki fitur iklan reel ini adalah undangan resmi.
Dengan kata lain, meskipun kita termasuk kreator yang memiliki konten reel sering fyp masih belum jaminan akan mendapatkan fitur monetisasi iklan in reel ini.
Namun begitu, bukan berarti usaha kita fyp akan sia-sia, karena pada dasarnya facebook juga pasti akan mempertimbangkan kelayakan reel kita yang salah satunya fyp itu sebagai salah satu hal yang bisa membantu meyakinkan meta atau facebook mngundang anda.
Kita ketahui bersama bahwa reel yang fyp atau viral berarti reels tersebut banyak diminati oleh penonton. Dengan kata lain, iklan yang tayang pada reel yang fyp akan lebih mudah menjangkau sasaran dari para pengiklan tersebut.
Yang pastinya meta tidak akan melepaskan kesempatan emas ini dengan menyematkan fitur iklan di dalam reel kamu. Sehingga sudah dapat disimpulkan anda memiliki kesempatan lebih besar mendapatkan undangan iklan in reels.
Semakin sering fyp, semakin besar pula peluang teman-teman memiliki kesempatan diundang meta menggunakan fitur iklan in reel tersebut.
2. Mematuhi standar kebijakan monetisasi facebook
Sebagai syarat utama dari iklan reel kita agar bisa aktif bukan saja dari undangan resmi meta loh, itu berarti ada hal lain yang harus dilakukan oleh seorang kreator agar fitur reels iklannya dapat aktif.
Salah satunya yaitu kelayakan khusus yang wajib terpenuhi dari profil ataupun halaman facebook agar bisa menampilkan iklan reels facabook.
Dalam hal ini adalah kepatuhan dari profil atau halaman, serta jenis konten yang telah diterbitkan oleh pemilik akun atau administratornya.
Masih banyak hal yang menjadi pertimbangan pihak meta atau facebook saat akan mengundang kreator sebagai partner yang layak.
Sebagai kreator konten kita diwajibkan untuk selalu mematuhi standar kebijakan monetisasi facebook, standar kebijakan konten, dan standar kebijakan mitra.
Untuk ketentuan detail mengenai kelayakan tersebut seperti yang tertuang dalam laman resmi facebook disana tertulis jelas bahwa seorang kreator harus memahami mana yang dijinkan dan mana yang dilarang saat menerbitkan sebuah konten.
Kegagalan seorang kreator dalam mematuhi standar kebijakan akan berpengaruh besar terhadap kelayakannya mendapatkan peluang mengaktifkan fitur monetisasi reels.
3. Mendapatkan undangan khusus dari meta
Berdasarkan laman resmi facebook dimana tertulis syarat agar kreator bisa memiliki fitur monetisasi iklan reel adalah dengan diundang secara langsung.
Namun sayangnya tidak ada kejelasan pasti kapan kita akan diundang oleh meta, dan kapan kita mulai bisa memperoleh kelayakan iklan reel.
Undangan rmonetisasi reel facebook tersebut mutlak menjadi hak sepenuhnya pihak meta, mereka akan akan menentukan kelayakan kreator melalui teknik algoritma yang ketat.
Nah, undangan resmi meta ini merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu oleh para kreator, kita pasti sangat mengharapkan meta benar-benar serius menanggapi kita dan menerima kita sebagai parter eksklusif monetisasi iklan reels.
Oya perlu diketahui bahwa saat kita diundang oleh meta menjadi partner iklan reels, kita akan mendapatkan informasi resmi berupa email dan selanjutnya akan ada menu siapkan iklan reels di menu monetisasi kita di dashboard profesional.
Oleh karena itu tetap semangat ngonten dan selalu periksa ketersedian fitur monetisasi iklan reels di dashboard profesional masing-masing ya.
Posting Komentar untuk "FYP Bukan Syarat Diundang Iklan Reel Facebook, Ini Syaratnya agar diundang Iklan Reel "